Pasific Pos.com
Info Papua

Jabatan Kadisorda Papua Diserahterimakan

Jayapura, – Dinas Olahraga dan Pemuda Provinsi Papua melaksanakan acara serah terima jabatan dari pejabat lama Alexander Kapisa kepada pejabat baru Terry Wanena.

Prosesi serah terima jabatan di pimpin langsung oleh oleh Asisten Bidang Pemerintahan Sekda Papua, Doren Wakerkwa, di ballroom Hotel Horison Ultima, Entrop, Kota Jayapura, Jumat (21/10/22).

Pejabat lama Alexander Kapisa menyampaikan rasa syukurnya bisa bersama-sama para staf menjalankan amanah dengan baik sejak 2019 lalu. “Terima kasih kepada Gubernur Papua, Lukas Enembe yang telah memberikannya kepercayaan mengemban tugas sebagai Plt Kadisorda Papua selama kurang lebih tiga tahun dua bulan,” ujarnya.

Kapisa menuturkan, selama tiga tahun dua bulan menjabat, ia banyak mendapatkan kesan mendalam dalam perjalanan kariernya. Terlebih sebelumnya dia harus mengemban amanah besar untuk mensukseskan dua hajatan olahraga nasional besar sekaligus, yakni PON XX dan Peparnas XVI.

“Selama menjabat, tugas yang luar biasa buat saya adalah bagaimana mensukseskan  PON dan Peparnas, dan atas dukungan para staf, kita bisa sukses. Saya menyampaikan apresiasi dan terima kasih saya kepada seluruh jajaran keluarga besar Disorda Papua, karena kita  mampu mensukseskan dua agenda besar Nasional itu,” kata Kapisa.

Alex Kapisa berharap kedepan Disorda dibawah kepemimpinan Bapak Terry Wanena semakin lebih baik kedepan. “Saya selaku membuka diri apabila ada hal yang perlu didiskusikan. Saya akan bersedia untuk membantu. Saya titipkan kepada Kadisorda bagaimana kita mengelola dan merawat venue-venue eks PON ini,” tandasnya.

Plt Kadisorda Papua yang baru, Terry Wanena menyampaikan terima kasih telah diberikan kepercayaan untuk mengemban amanah baru.

Ia juga mengapresiasi apa yang sudah dilakukan dan digagas oleh Kapisa dalam kepemimpinannya menahkodai Disorda Papua dengan tanggung jawab yang besar sebagai tuan rumah PON XX dan Peparnas XVI.

“Saya berterimakasih atas kepercayaan yang diberikan kepada saya. Banyak yang Kadisorda Papua sebelumnya buat, termasuk PON dan Peparnas. Saya secara pribadi lihat kita sulit, tapi saya rasa sangat luar biasa apa yang sudah dilakukan oleh Alex Kapisa,” kata Terry.

Ia pun mengajak dan mengimbau kepada jajaran staf Disorda Papua untuk saling koordinasi, support dan bergandengan untuk melanjutkan program kerja yang sudah disiapkan oleh Plt Kadis sebelumnya.

“Mari kita tingkatkan dan lanjutkan apa yang sudah disiapkan dan dikerjakan oleh pemimpin yang lama. Saya minta kita bergandeng tangan dan bersama-sama melanjutkan program kerja kita,” ujarnya.

Sementara itu, Doren Wakerkwa mengapresiasi kinerja Alexander Kapisa semasa menjabat sebagai Plt Kadisorda Papua.
Dikatakan, Alex Kapisa telah berandil dalam mensukseskan hajatan PON XX dan Peparnas XVI tahun 2021 lalu.
“Apa yang dilakukan oleh Alex Kapisa sangat luar biasa, sejarah bagi kami dan tak akan terlupakan. PON sukses dan Peparnas juga  sukses, bahkan Papua juara umum,” kata Doren dalam arahannya.

Oleh karena itu, Doren mengharapkan kepada ASN di lingkungan Disorda bekerja mendukung kepala Dinas yang baru. “Saya minta semua membantu Kadis yang baru untuk bagaimana merawat venue-venue eks PON ini,” ucapnya.

Leave a Comment