MERAUKE,ARAFURA,- Wakil Bupati Merauke, H.Riduwan, S.Sos, M.Pd mengemukakan bahwa bidang kesehatan menjadi salah satu sektor yang mendapatkan perhatian pemerintah, baik dari segi SDM maupun fasilitas.
Masalah kesehatan tidak hanya dihadapi Merauke, tetapi juga di tiga kabupaten lainnya di selatan seperti Mappi, Asmat dan Boven Digoel. Bahkan belum semua distrik memiliki Puskesmas di daerah tersebut. Belum lagi minimnya tenaga kesehatan sehingga kondisi ini sangat memprihatinkan. Untuk itu jika di Merauke dapat dibuka sarana pendidikan seperti Poltekes maka akan sangat membantu mencetak SDM yang memadai.
Sebab banyak anak Merauke yang harus bersekolah di luar daerah dan harus mengeluarkan biaya yang tidak sedikit. Dengan adanya Poltekes sendiri maka biaya yang dikeluarkan lebih terjangkau. Jika bersekolah di luar daerah tentunya besar harapan setelah lulus dapat kembali ke daerah asal karena Merauke masih membutuhkan banyak tenaga kesehatan khususnya dokter spesialis.
“Jika sudah menjadi Provinsi Papua Selatan tentu akan sangat membutuhkan tenaga kesehatan dan dengan mempunyai Poltekes sendiri akan sangat membantu. Kita juga harus punya terobosan untuk formasi khusus penerimaan tenaga medis, baik dokter maupun yang spesialis,”terang wabup kepada wartawan di kediamannya Sabtu lalu.(iis)