Makassar – Usai pelepasan jemaah calon aji asal Provinsi Papua oleh Pemerintah Provinsi (Pemprov) Papua dan Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Papua, 491 jemaah calon haji diserahkan secara resmi oleh Kakanwil Kemenag Provinsi Papua, Pdt. Dr. Amsal Yowei, SE., M.Pd.K.
Saat penyerahan, Kakanwil didampingi sejumlah pejabat pemerintah Kabupaten/Kota se-Provinsi Papua dan para Kepala Kantor Kemenag Kabupaten/Kota kepada Kepala Bidang Pembekalan Panitia Penyelenggara Ibadah Haji (PPIH), H. Faturrahman, pada Selasa (28/6/2022) di Aula Arafah Asrama Haji Embarkasi Makassar, Sudiang, Kota Makassar, Sulawesi Selatan.
Kakanwil berpesan agar jemaah tetap menjaga ketertiban, etika serta menjaga ikatan kebersamaan dan juga menjaga kondisi kesehatan selama prosesi ibadah hajinya hingga kembali ke tanah air.
Dia juga berharap, agar jemaah haji dari Provinsi Papua dapat menjalankan ibadah hajinya dengan mabrur dan barokah serta dapat membawa perubahan yang jauh lebih baik dan bermanfaat di wilayahnya masing-masing.
Kakanwil menambahkan, dengan diserahkannya jemaah haji Provinsi Papua kepada Embarkasi Makassar, diharapkan juga dapat mematuhi segala peraturan yang berlaku demi kenyamanan dan kelancaran ibadah haji tahun ini.
Dia pun meyakinkan jemaah calon haji asal Provinsi Papua bahwa pelayanan yang akan diberikan PPIH Embarkasi Makassar maksimal dan terbaik. Untuk itu, dirinya mempersilahkan para jemaahn menikmatinya namun tentu tetap menjaga etika.
Sementara itu, H. Faturrahman menyampaikan beberapa aturan selama berada di Embarkasi Makassar harus dipatuhi demi kenyamanan dan kelancaran ibadah haji, mengingat wabah pandemi Covid19 yang belum sepenuhnya usai masih ada batasan-batasan interaksi antar jemaah dan para keluarga yang harus dipatuhi.
Dia berkomitmen akan memberikan pelayanan yang maksimal dan terbaik kepada jemaah haji Provinsi Papua.
‘’Diharapkan berangkat dengan penuh rasa suka cita hingga sampai di Arab Saudi untuk menjalankan ibadah haji,’’ ucapnya.
Diketahui, jemaah calon haji asal Provinsi Papua dengan Kloter 15 dan 16 diterbangkan dari Bandara Internasional Sultan Hasanuddin Makassar menuju Bandara Internasional King Abdul Azis Jeddah pada 29 Juni 2022 pukul 15.10 WITA untuk kloter 15 dan pukul 21:30 WITA untuk kloter 16.(Red)