Merauke – Bertempat di Bandar Udara Mopah, Merauke, Pangdam XVII/Cenderawasih Mayjen TNI Teguh Muji Angkasa, S.E., M.M menyambut kedatangan Kasad Jenderal TNI Dudung Abdurachman, S.E., M.M. dan Ny Rahma Dudung Abdurachman Ketua Umum Persit Kartika Chandra Kirana beserta rombongan dalam rangka melaksanakan kunjungan kerja (Kunker) di wilayah Merauke, Senin (11/4/2022).
Demikian disampaikan Wakapendam XVII/Cenderawasih Letkol Inf Candra Kurniawan, S.E. dalam keterangannya.
Mengawali kegiatan Kunker di wilayah Kab. Merauke, Jenderal TNI Dudung Abdurachman., S.E., M.M (Kasad) beserta Ny Rahma Dudung Abdurachman (Ketua Umum Persit Kartika Chandra Kirana) dan rombongan tiba pada hari Senin (11/4) Pukul 17.00 Wit di Bandar Udara Udara Mopah Merauke
Rombongan Pejabat TNI AD yang ikut serta dalam Kunker Kasad di wilayah Kab. Merauke, Letjen TNI Candra W Soekotjo (Danpuspomad) beserta Ibu, Mayjen TNI Karmin Suharna (Aster Kasad) beserta Ibu, Kolonel Inf Dwi Sasongko (Koorspri Kasad) beserta Ibu.
Berkenaan dengan kegiatan di wilayah Kab. Merauke, Kasad Jendral TNI Dudung Abdurachman., S.E., M.M akan melaksanakan Kunker selama 2 hari dengan beberapa agenda kegiatan di wilayah Korem 174/ATW.
Turut hadir dalam penjemputan Kasad beserta rombongan di Bandar Udara Mopah Merauke, Mayjen TNI Dwi Darmadi., S. Sos (Panglima Divisi Infantri 3 Kostrad), Brigjen TNI E. Reza Pahlevi S.E (Danrem 174/ATW), Brigjen TNI (Mar) Edy Prakoso, S.E (Danlantamal XI), Brigjen TNI Arnold (Irdivif 3 Kostrad), Drs. Romanus Mbaraka, MT (Bupati Kab. Merauke), Ir. Drs. Benjamin I.R. Latumahina (Ketua DPRD Kab. Merauke), Kolonel Pnb Agustinus Gogot Winardi (Danlanud J.A Dimara), Kolonel Inf Verianto Napitupullu (Asops Kasdam XVII/Cen), Para Pejabat Kodam dan Korem 174/ATW serta Unsur Forkopimda dan Para Tokoh Kab. Merauke.
Selanjutnya dijelaskan Wakapendam XVII/Cenderawasih Letkol Inf Candra Kurniawan bahwa Senin malam, pukul 19.00 bertempat Swiss-belhotel, Merauke dengan didampingi Pangdam XVII/Cenderawasih Mayjen TNI Teguh Muji Angkasa, S.E., M.M. dilaksanakan kegiatan ramah tamah Jenderal TNI Dudung Abdurachman, S.E., M.M. (Kasad) dengan Forkopimda, Tokoh Agama, Tokoh Adat dan Tokoh Masyarakat.
Pada acara tersebut, Drs. Romanus Mbaraka, MT selaku Bupati Kab. Merauke mengucapkan terima kasih kepada Bapak Kasad beserta rombongan telah berkunjung di Tanah Anim-Ha, Kab. Merauke.
“Seluruh Masyarakat Merauke mengucapkan terima kasih kepada bapak Kasad sudah datang melihat kami disini. kami Merauke yang mempunyai wilayah cukup luas, potensi alam adalah di bidang Pertanian Padi dan Sektor laut Perikanan. saya sebagai Bupati menjamin tidak ada yang mau merdeka di wilayah Merauke ini,” jelas Bupati.
“Mari kita sama-sama menjaga dan mendukung Daerah Otonomi Baru (DOB) dan Pemekaran Papua Selatan (PPS), supaya masyarakat Papua sendiri bisa merasakan hasil kekayaan alamnya. Mari kita sama-sama menjaga stabilitas keamanan di papua khususnya Merauke ini supaya selalu dalam aman dan kondusif,” tambahnya.
Di tempat yang sama Kasad Jenderal TNI Dudung Abdurachman, S.E., M.M. mengatakan bahwa Merauke dengan kondisi geografisnya dan pertanian Padi sangat subur.
“Kami TNI AD akan mengadakan cetak sawah, serta dengan program TNI Manunggal dengan Rakyat untuk mempercepat dalam menyejahterakan Masyarakat di Wilayah Kab. Merauke ini khususnya dalam bidang Pertanian,” ungkap Kasad.