MERAUKE,ARAFURA,-Kapolsek Merauke Kota, AKP Enggelberta Kaize beserta anggotanya Kamis lalu melakukan penggrebekan minuman lokal (milo) alias miras lokal yang terdapat di Kampung Matara Distrik Semangga. Dalam penggerebekan tersebut disita minuman jenis segero yang masih tengah diproduksi di atas pohon kelapa. Sebanyak 20 personil Polsek Kota, kepala kampung serta aparat Kampung Matara dan Kampung Wendu berjumlah 15 orang ikut membantu penggerebekan tersebut.
Dikatakan Kapolsek, pelaksanaan razia memang dipusatkan di Kampung Matara dan Kampung Wendu karena akhir-akhir ini banyak pemabuk bermunculan karena mengkonsumsi miras sagero yang diproduksi oleh segelintir masyarakat. Masyarakat sangat resah akibat banyaknya orang mabuk yang dapat mengganggu kamtibmas di kedua kampung tersebut.
Pihaknya berhasil menggerebek 6 titik pembuatan sagero dan telah diturunkan langsung dari pohon kelapa sagero sebanyak 15 liter, jerigen 5 liter 15 buah, botol bekas air mineral 2 buah dan mayang kelapa 20 batang. Selama razia berlangsung situasi aman terkendali berkat dukungan masyarakat di kedua kampung yang sejak awal sangat merespon dengan baik.**