Jayapura: Ketua Harian Pengurus Besar Pekan Olahraga Nasional (PB – PON) XX tahun 2021 Provinsi Papua, DR. Yunus Wonda SH MH menanggapi kritikan Walikota Jayapura Benhur Tomi Mano terkait persiapan dan kesiapan Kota Jayapura yang menjadi salah satu klaster penyelenggaraan PON XX.
Bahkan Yunus Wonda menganggap kritikan itu sebagai bahan koreksi dan masukan kepada PB PON Papua.
“Koreksi yang disampaikan oleh Walikota Jayapura kepada kami PB PON XX Papua, kami menerima itu dengan baik dan sebagai bahan masukan buat kami,” kata Yunus Wonda kepada Wartawan, Rabu siang (07/04).
Menurutnya, kritkan Walikota itu, menjadi satu catatan bagi pihaknya di PB PON Papua, agar kedepannya lebih memperbaiki segala kesiapan jelang pelaksanaan PON. Sehingga PON Papua ini bisa berjalan dengan baik.
Kendati demikian, Wonda mengakui selama ini ada komunikasi yang putus, namun hari ini Walikota sudah menerima kehadiran PB PON Papua. Nah disinilah komunikasi antara PB PON dan Sub PB PON kota Jayapura akan dimulai.
“Kedepan kami akan bangun komunikasi terkait hal-hal yang sangat prinsip. Tapi yang harus kami selesaikan dengan Sub PB PON”, jelasnya.
Yunus Wonda yang juga menjabat sebagai Wakil Ketua I DPR Papua mengakui jika yang menyelenggarakan PON ini adalah Sub PB PON. Sementara tugas PB PON Papua hanya sebagai superfusi.
“Saran dan masukan dari Walikota baik, secara halus maupun kasar kami berikan apresiasi. Karena hari ini Walikota bisa jujur meyampaikan atas situasi yang terjadi,” ungkapnya. (Tiara)