Pasific Pos.com
HeadlineInfo Papua

Wagub Imbau Masyarakat Papua Tidak Terprovokasi Bom Makassar

Wakil Gubernur Papua, Klemen Tinal

Jayapura – Wakil Gubernur Papua, Klemen Tinal mengimbau masyarakat Papua untuk tidak terprovokasi aksi bom bunuh diri di Makassar, Sulawesi Selatan pada Minggu (28/3/2021) pagi.

Pesan itu disampaikan Wakil Gubernur Papua Klemen Tinal saat ditemui wartawan usai pelantikan Penjabat Bupati Nabire di Gedung Negara, Kota Jayapura, Senin (29/3/2021).

Menurut Klemen, masyarakat di Papua terutama umat nasrani harus menunjukkan wujud kasih dalam menyikapi peristiwa ini dan bukan terprovokasi.

“Tidak boleh terprovokasi. Kita harus mendoakan mereka sebagai wujud kasih yang diajarkan Tuhan Yesus Kristus,” kata Klemen.

Ia menambahkan, moment ini adalah waktu yang paling tepat untuk menunjukan kasih terhadap sesama, termasuk orang yang membeci persatuan di dalam bangsa ini.

“Dengan kita mengasihi musuh kita, disitulah kasih itu sempurnah. Karena Allah itu kasih, jadi sebagai orang kristen tunjukkanlah kasihmu hari ini,” tuturnya.

Klemen pun memandang, peristiwa ini Makassar dan bencana alam yang terjadi di sejumlah daerah merupakan cara Tuhan untuk mengingatkan umatnya agar kembali ke jalan yang benar.

“Kalau tidak diingatkan, kita tidak terkontrol. Jadi kami minta masyarakat tetap bersukacita karena semua orang di Papua diberkati dan dikasihi oleh Tuhan Yesus Kristus sang juruselamat dunia,” tutupnya.

Artikel Terkait

Ketua Fraksi Keadilan Nurani DPR Papua Kutuk Pelaku Tindakan Bom Bunuh Diri di Makassar

Tiara

Libatkan Sejumlah Lembaga Agama, Pengurus Masjid Raya Baiturrahim Jayapura Gelar Musyawarah

Tiara

Adanya Monumen ZIKUB, Menag Harap Dapat Memperkokoh Kerukunan di Papua

Jems

Kapolsek Onggaya Minta Jaga Kerukunan Beragama

Arafura News

Leave a Comment