Jayapura – Bank Rakyat Indonesia (BRI) Kanwil Jayapura berhasil menghimpun dana pihak ketiga (DPK) sebesar Rp16,7 triliun pada tahun 2020.
Kepala Bagian Bisnis Kecil dan Konsumer BRI Kanwil Jayapura, Yura Nuran Aafi mengatakan, dibandingkan DPK tahun 2019 sebesar Rp15,1 triliun, mengalami peningkatan sebesar Rp1,6 triliun pada tahun 2020 atau sekitar 10 persen.
“Sementara, target DPK tahun 2021 sebesar Rp17,4 triliun. Penyaluran kredit dari DPK atau loan deposit ratio (LDR) pada tahun 2020 tetap terjaga,” ucap Yura, Kamis pekan lalu.
BRI Kanwil Jayapura juga mencatat tren penyaluran kredit pada tahun 2020 dibandingkan tahun 2019. Untuk semua segmen tercapai Rp16,8 triliun.
Menurutnya, mengalami peningkatan Rp1,3 triliun atau 10 persen dibandingkan tahun 2019 yang realisasinya sebesar Rp15,5 triliun. Tahun 2017, target penyaluran kredit BRI Kanwil Jayapura sebesar Rp17 triliun lebih.
“Dari total Rp16,8 triliun, penyaluran untuk kredit usaha rakyat (KUR) mencapai Rp318 miliar dengan total debitur 1.332. Target penyaluran KUR tahun 2020 sebesar Rp585 miliar, dengan angka non performing loan (NPL) sebesar 3 persen,” ucap Yura didampingi Staff Bisnis Ritel BRI Kanwil Jayapura, Dinang Suryantoro.
Pihaknya juga memberikan restrukturisasi atau relaksasi kredit bagi nasabah yang terdampak pandemi Covid-19. Tahun 2020, kata Yura, restrukturisasi diberikan sebesar Rp2,3 triliun, tidak termasuk kredit mikro. (Zul)