Pasific Pos.com
Sosial & Politik

Kuatkan Kapasitas dan Struktur Partai, NasDem Papua Gelar Rakorwil Tahun 2021

Ketua DPW Partai NasDem Papua Mathius Awoitauw, didampingi Sekretaris DPW NasDem Papua H. Sulaeman L. Hamzah, Ketua Bidang Legislatif DPP Partai NasDem Dr. Atang Irawan, Dewan Pakar DPP NasDem Soni Y. Soeharso, Ketua Koordinator Bidang Ideologi, Organisasi dan Kaderisasi DPP NasDem Sri Sajekti Sujudjunadi, Ketua OKK DPW NasDem Papua Herlin Beatrix Monim, ketika memberikan keterangan pers usai pembukaan Rakorwil, Senin (1/3/2021), di Hotel Horison Entrop, Distrik Jayapura Selatan, Kota Jayapura, Papua.
Mathius Awoitauw : Agenda Penting Pembahasan Rakorwil dalam Menghadapi dan Penenangan Pemilu 2024

 

JAYAPURA – Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Partai NasDem Provinsi Papua menggelar Rapat Koordinasi Wilayah (Rakorwil) DPW Partai NasDem Papua untuk memantapkan konsolidasi dan juga penguatan struktur partai.

Kegiatan rakorwil DPW Partai NasDem Papua tersebut adalah Prananda Surya Paloh selaku Ketua Bappilu DPP Partai NasDem mewakili Ketua DPP NasDem.

Hadir mendampingi Ketua DPW Partai NasDem Papua Mathius Awoitauw, Sekretaris DPW NasDem Papua H. Sulaeman L. Hamzah, Ketua Bidang Legislatif DPP Partai NasDem Dr. Atang Irawan, Dewan Pakar DPP NasDem Soni Y. Soeharso, Ketua Koordinator Bidang Ideologi, Organisasi dan Kaderisasi DPP NasDem Sri Sajekti Sujudjunadi, Ketua OKK DPW NasDem Papua Herlin Beatrix Monim serta Ketua Bappilu DPW NasDem yang juga Ketua DPR Papua Jhony Banua Rouw.

“Tadi sudah disampaikan, bahwa rakorwil ini adalah untuk penguatan kapasitas partai NasDem di Papua tentang bagaimana sinergitas pengurus DPW, DPD, DPC dan juga Fraksi Partai NasDem disetiap tingkatan, terutama di kabupaten/kota dan provinsi,” kata Ketua DPW Partai NasDem Papua, Mathius Awoitauw, saat memberikan keterangan pers usai pembukaan Rakorwil, Senin (1/3/2021) di Hotel Horison Entrop, Distrik Jayapura Selatan, Kota Jayapura, Papua.

Rakorwil NasDem Papua yang dilaksanakan selama dua hari mulai 01 sampai 02 Maret 2021 itu mengangkat tema, “Membangun Sinergitas Partai dan Fraksi Partai NasDem Papua Menuju Masyarakat Papua yang Sejahtera dan Maju”, itu diikuti oleh unsur DPP, pengurus DPW, DPD, anggota DPR Papua dan DPR Kabupaten/Kota dari Partai NasDem se-Papua, serta juga sayap partai.

Mathius mengatakan, sinergitas tersebut bagaimana fraksi bisa memperjuangkan agenda-agenda partai menjadi kebijakan daerah. Hal ini perlu mendapat pengetahuan, karena sebagai partai baru dan partai ini baru dua kali ikut pelaksanaan pemilu.

“Oleh karena itu, kader-kadernya ini juga adalah kader-kader yang baru dan kesempatan ini sangat penting untuk kader bisa mendapatkan informasi-informasi yang sesuai dengan tugas dan tanggung jawabnya sebagai pengurus maupun sebagai anggota DPRD,” katanya.

Dirinya juga menyebutkan, salah satu agenda penting pada Rakorwil itu adalah pembahasan partai NasDem dalam menghadapi dan juga pemenangan Pemilu 2004.
“Jadi yang pertama, bahwa apa yang kita lakukan hari ini adalah untuk pemenangan Pemilu 2004. Selain penguatan kapasitas partai dan mekanisme mesin kerja partai ini bagaimana bisa solid, serta bisa menjangkau konstituen. Bukan pada saat menjelang Pemilu 2004, tapi mulai sekarang kita harus start dan itu tentu menjadi tujuan dari kegiatan rakorwil ini,” sebut Mathius Awoitauw yang juga Bupati Jayapura dua periode.

Dalam kesempatan itu, Ketua Koordinator Bidang Ideologi, Organisasi dan Kaderisasi DPP NasDem Sri Sajekti Sujudjunadi menyampaikan, kegiatan Rakorwil yang dilaksanakan oleh DPW Partai NasDem Papua ini merupakan lanjutan dari kegiatan Rapat Koordinasi Nasional (Rakornas) yang telah dilaksanakan pada tanggal 22 sampai 24 Februari 2021 lalu.

“Memang rakorwil ini lah yang ditingkat provinsi yang diadakan oleh partai NasDem itu merupakan lanjutan dari Rakornas di Bidang IOK (Ideologi, Organisasi Keanggotaan dan Kaderisasi) yang baru saja kita selenggarakan pada tanggal 22 sampai dengan 24 Februari lalu,” kata Sri Sajekti Sujudjunadi.
Kemudian, katanya, rangkaian Rakorwil yang akan diselenggarakan Partai NasDem di 34 Provinsi di Indonesia itu dimulai dari Provinsi Papua.

“Ya benar, kegiatan Rakorwil yang akan kita selenggarakan di 34 Provinsi ini, kita mulai dari provinsi yang sangat-sangat istimewa bagi partai NasDem itu dari Provinsi Papua. Sesuai dengan yang disampaikan oleh Prananda Surya Paloh sebagai Ketua Koordinator Bappilu DPP Partai NasDem, bahwa Provinsi Papua ini untuk partai NasDem tingkat nasional ini merupakan provinsi yang sangat istimewa dan menjadi salah satu basis kekuatan partai NasDem secara nasional,” ucapnya.

Artikel Terkait

Jalin Silaturahmi, Partai Gerindra Papua Datangi Kantor DPW NasDem

Jems

‘NasDem Memanggil’ Buka Pendaftaran Bacaleg Bagi Semua Masyarakat Papua

Jems

Ini Pesan Ahmad Ali Saat Resmikan Kantor Megah NasDem Papua

Jems

Surya Paloh Dijadwalkan Resmikan Kantor NasDem Papua, Mathius Awoitauw: Sekaligus Juga Kita akan Mengundang Anies Baswedan

Jems

Ketum Partai Nasdem Apresiasi Dukungan Rakyat Papua

Bams

Kembali Bagikan Ribuan Kasur Kepada Korban Banjir di Kota Jayapura, Masyarakat Apresiasi Aksi Partai NasDem

Jems

Peduli Korban Banjir, Garda Pemuda Nasdem Salurkan Bantuan Bama

Jems

Nasdem Salurkan Ribuan Bantuan Kepada Korban Banjir Kota Jayapura dan Kabupaten Jayapura

Jems

Turnamen PUBG Mobile NasDem Papua Ditutup, Ini Pemenangnya

Jems

Leave a Comment