Pasific Pos.com
Papua Selatan

Kapolres Minta Personil Di TPS, ‘Laksanakan Tugas Dengan Penuh Tanggung Jawab’

Kapolres saat memberi arahan (foto:ist)

MERAUKE,ARAFURA,- Kapolres Merauke, AKBP Ir.Untung Sangaji, M.Hum meminta seluruh personil yang serpas agar melaksanakan tugas dengan ikhlas dan penuh rasa tanggung jawab. Semua hak anggota telah diberikan oleh sebab itu hal yang sama juga harus dilakukan dengan memberikan pengamanan yang terbaik demi tugas negara. “ Saya harapkan anggota dapat menjaga kesehatan, patuhi protocol kesehatan, pedomani SOP dan peraturan-peraturan terkait pelaksanaan pengamanan di TPS nanti,”tegasnya saat memimpin apel kesiapan pergeseran pasukan ke TPS-TPS sedistrik Kabupaten Merauke di lapangan apel Mapolres Merauke Jumat lalu.

Sebanyak 309 personil Polres Merauke siap berangkat ke TPS yang tersebar di di 20 distrik dan 176 kampung. Sementara itu Kabag Ops Polres Merauke AKP Micha P. Toding, Sik, SH menyampaikan agar personil dapat memperhatikan 10 hal penting yang harus diketahui dan dilaksanakan seluruh personil pengamanan di TPS. “Saya harapkan pedomani 10 pedoman yang dilaksanakan anggota, laporkan hal-hal yang menonjol pada kesempatan pertama secara berjenjang guna kecepatan pengambilan kebijakan. Serahkan semua pelaksanaan tugas pengamanan di TPS di Kabupaten Merauke kepada Tuhan Yang Maha Kuasa, semoga memberikan perlindungan dan kekuatan kepada kita sekalian,”harapnya.

Artikel Terkait

Sambangi Polres Merauke, Ini Pesan Wakapolda

Arafura News

Satu Lagi Terduga Teroris Ditangkap

Arafura News

Resmikan Poskamling, Kapolres Merauke Disambut Antusias Warga

Arafura News

Kapolres: Bijak Gunakan Medsos, Jangan Lecehkan Institusi Negara

Arafura News

AKBP Untung Sangaji Sukses Latih Seorang Pendeta Membuat Kancing Batok Kelapa

Arafura News

Satu Lagi Prestasi Polres Merauke

Arafura News

Pasca Kerusuhan, Kapolres Bakal Tugaskan Polisi Jaga Area Lapas

Admin

Kembali Pimpin Razia, Kapolres Berhasil Sita 32 Sajam Milik Napi

Admin

Upaya Kapolres Atasi Kasus Pengeroyokan Lapas

Admin

Leave a Comment