MERAUKE,ARAFURA,-Dalam rangka menyambut Natal dan tahun baru 2021, Komunitas Stand Up Indo Merauke akan menyuguhkan acara hiburan yang menarik bagi masyarakat Merauke sekaligus memperkenalkan tentang stand up comedy di Kota Merauke. Yang menariknya lagi, panitia akan mengundang langsung Jhon Yewen yang merupakan salah satu putra asli Papua dan sudah menjadi seorang komika terkenal di tingkat nasional jebolan program Suca 3 Indosiar. Sosok Jhon juga sudah tidak asing lagi di kalangan masyarakat karena kerap tampil menghiasi layar kaca di sejumlah program acara.
“Target audience kami adalah masyarakat umum, pelajar dan mahasiswa yang berada di Merauke. Sedangkan untuk konsep acara sudah pasti bakal menarik, seru dan menghibur karena kami akan menyuguhkan berbagai konten menarik,”jelas Ketua Komunitas Stand Up Indo Merauke, Budi Putra kepada ARAFURA News. Budi menjelaskan, acara yang diberi tajuk ‘Senterpit Cerewet’ itu juga akan dimeriahkan dengan atraksi Hip Hop, dance, kuis berhadiah serta performance stand up comedy dari komika Merauke sendiri. Khusus untuk Yewen akan memberikan spesial performance stand up comedy yang membahas seputar Natal dan tahun baru serta tidak jauh dari kehidupan sehari-hari.
Sebab Stand Up Comedy Show bertajuk Senterpit Cerewet ini merupakan tour tahunan Yewen yang diadakan setiap Bulan Desember. Pada tahun 2018 lalu pernah diadakan di Kota Jayapura, tahun 2019 di Timika dan dan tahun ini yang mendapat giliran adalah Kabupaten Merauke. Budi mengharapkan acara ini bisa menjadi suatu gebrakan dan ajang edukasi bagi masyarakat Merauke yang masih awam tentang seni standu p comedy dan menjadi motivasi dan semangat bagi teman-teman komunitas untuk semakin giat berlatih sehingga bisa mengikuti jejak karir Yewen sebagai komika nasional dan membawa nama harum Papua khususnya Merauke.
“Saya juga berharap komunitas kami bisa lebih eksis, semakin dikenal oleh semua kalangan serta bisa dilibatakan dalam berbagai event,”harapnya. Adapun upaya yang dilakukan pihaknya dalam mensosialisasikan acara pada Desember mendatang tersebut adalah dengan memanfaatkan media sosial, menyebarkan brosur hingga informasi dari mulut ke mulut. Pihaknya juga disuport komika nasional yang lain separti Pandji Pragiwaksono, Reinold Walata dan influencer yg ada di Merauke untuk mempromosikan acara dalam bentuk video yang diupload di medsos.