Pasific Pos.com
Ekonomi & Bisnis

Astra Motor Papua Optimis Penjualan Sepeda Motor Honda Capai Target

Tipe matic menjadi andalan penjualan sepeda motor Honda. (Foto : Istimewa)

Jayapura – Hingga posisi Juni 2020, market sepeda motor Honda mengalami penurunan.

Manager Marketing Astra Motor Papua, Erick Winardi Kusumo mengatakan, penjualan sepeda motor Honda mulai membaik pada triwulan III (Juli hingga September) seiring dengan pelonggaran pembatasan aktivitas serta mulai dibukanya penerbangan keluar dan masuk Papua.

Pihaknya pun optimis dengan tren semakin positif hingga market mengalami puncaknya di bulan Desember mendatang sebagai momen yang ditunggu-tunggu oleh masyarakat Papua yaitu momen natal.

“Salah satu penyebabnya juga di triwulan III market mulai membaik yaitu pemerintah mengeluarkan gaji ke-13 untuk PNS, meski tidak membuat kenaikan yang sangat signifikan,” kata Erick, Kamis (8/10/2020).

Astra Motor Papua mencatat penjualan sepeda motor Honda di Papua dan Papua Barat periode Januari hingga September 2020 sebanyak 18.700 unit atau mengalami penurunan sekitar 35 persen jika dibandingkan periode yang sama tahun 2019.

Kondisi tersebut, kata Erick, menimbulkan adanya koreksi target awal tahun yang pada awalnya 36 ribu unit sehingga direvisi menjadi 26 ribu unit hingga akhir tahun ini.

Pihaknya pun optimis dapat mencapai target penjualan hingga akhir tahun ini dengan mengandalkan tipe motor Beat Sporty, Scoopy, dan Vario 150 yang berkontribusi hingga 82 persen terhadap penjualan total.

“Kami pun memaksimalkan dengan menggelar promo khusus berupa uang muka hanya 13 persen untuk status pekerjaan tetap seperti PNS dan pegawai BUMN,” terang Erick. (Zulkifli)

Leave a Comment