Pasific Pos.com
Papua Selatan

Martinus Makime, Pemuda Papua Yang Merasakan Manfaat Sekolah Restorasi

Sekolah Restorasi papua
Martinus Koro Makime saat diwawancara media (foto:iis)

MERAUKE,ARAFURA,- Martinus Koro Makime, salah satu pemuda asli Papua yang sangat merasakan manfaat dari Sekolah Restorasi yang ia ikuti selama ini sehingga bersama dengan rekan-rekannya yang lain tetap aktif mengikuti semua kegiatan dan materi yang disampaikan dalam hal ini berlangsung di Rumah Aspirasi Anggota DPR RI, H.Sulaeman L.Hamzah. kepada ARAFURA News usai mengikuti materi Sabtu lalu, pemuda alumni Unmus ini mengaku sangat senang dapat menjadi bagian dari Sekolah Restorasi karena sarat dengan program yang bermanfaat.

“Awalnya saya sebagai orang awam belum begitu mengetahui sepak terjang dari sekolah ini namun setelah saya memutuskan untuk bergabung, akhirnya saya menjadi tahu manfaat dan semua programnya,”jelas Martinus. Lebih lanjut ia mengungkapkan, berbagai ilmu pengetahuan dan wawasan yang diberikan memiliki arti penting, antara lain tentang kepemimpinan dan bagaimana menjadi seorang wirausaha yang baik. Sebagai peserta dirinya berupaya mengikuti kegiatan dengan optimal termasuk program-program yang dilakukan oleh pengelola sekolah.

Dirinya menyampaikan terima kasih kepada Fauzun Nihayah selaku pendiri sekolah dan dukungan Anggota DPR RI, H.Sulaeman L.Hamzah sehingga ia dan teman-temannya sesama anak Papua bisa mendapatkan kesempatan berharga ini. Lebih lanjut ia menyampaikan, sekolah yang dibuka tersebut memberikan motivasi tersendiri bagi dirinya agar mampu mengembangkan diri sehingga ke depan dapat berbuat sesuatu kepada masyarakat luas termasuk membantu pemerintah dalam mendorong program-program yang belum tercapai. “Program ini sangat baik bagi kami karena akan menjadi bekal untuk meningkatkan ketrampilan dalam diri masing-masing. Pasalnya usai menamatkan pendidikan tentu kita tidak langsung mendapatkan kerja sehingga dengan adanya Sekolah Restorasi dapat membekali kami untuk meningkatkan ketrampilan dan wawasan,”pungkasnya.

Artikel Terkait

Pencanangan 10 Juta Bendera Merah Putih Dari Timur Papua Untuk Indonesia

Bams

TNI AL Gelar Serbuan Vaksin Maritim Di Perbatasan Timur Indonesia

Arafura News

Operasi Bibir Sumbing Gratis Turut Warnai Pembentukan KBN

Arafura News

Program Jumat Bersih Terus Berjalan

Arafura News

Salah Satu Terduga Teroris Pernah Ingin Tinggal Di Masjid

Arafura News

Tanamkan Kesadaran, Babinsa Ini Rangkul Warga Binaan

Arafura News

Warga Pintu Air Dapat Bantuan Dari Danramil

Arafura News

Paguyuban Otomotif Deklarasi Dukung PON XX

Arafura News

Unmus Gelar Rakor Terkait Uji Komprehensif PPG

Arafura News

Leave a Comment