Serui – Komandan kodim 1709 Yapen Waropen Letkol Inf Leon Pangaribuan mengucapkan selamat datang kepada warga Yapen yang baru tiba di Serui pasca terkena dampak Lock Down di Jayapura selama 120 hari, bahkan mungkin ada juga yang lebih dari situ tidak dapat kembali ke rumahnya di Kepulauan Yapen .
Khusus kepada Mahasiswa yang ikut kembali dari Jayapura Dandim Leon mengingatkan kembali semboyan “Ko datang bukan untuk pulang tapi Ko datang untuk tinggal Jadi Ko atur baik-baik”
Dikatakan pesan ini harus benar-benar diingat sehingga ia menitipkan pesan kepada para mahasiswa berkuliah di Jayapura atau dimanapun yang saat ini sudah berada di Yapen untuk sama – sama merenungkan perkataan “Ko atur baik-baik” dalam slogan yang telah disampaikan dapat benar-benar dilaksanakan, bahwa Yapen ini adalah daerah Aman,Ceria, Indah dan Sehat (ACIS).
“Jangan sampai adik-adik mahasiswa yang sudah pulang kemudian mengikuti perkembangan di Jayapura atau perkembangan terkini terikut atau terimbas rencana adanya demo ini jangan dilakukan di Yapen” pinta Dandim Leon Pangaribuan,Rabu (17/06/2020) di Posko Covid19 Yapen.
menurutnya selaku Muspida dan juga sebagai orang tua yang berada di Yapen ini telah lelah dan letih pasca pandemi Covid-19 sehingga kedatanganya ke Yapen jangan sampai memiliki niat lain atau melaksanakan kegiatan demontrasi.
“Perlu diingat bahwa kita di sini adalah rumpun Melaneysia yang dikenal dalam menyelesaikan suatu masalah dengan bermusyawarah ,kalau memang ada permasalahan silakan datang kepada bapak Kapolres, kepada saya, kepada Pemerintah Daerah kita bicarakan baik-baik, ini adalah yang terakhir dari kalimat tadi Ko atur sudah , atur baik-baik” ucap bapak dua ini.
Dandim mengatakan hal ini yang menjadi pesan dari Kapolres Yapen dan Dirinya karena ditengah masa pandemi Covid-19 ini, pihaknya tidak akan pernah mengeluarkan izin melaksanakan demonstrasi karena saat ini difokuskan kepada antisipasi wabah covid -19.
“Mari kita bergandengan tangan Satukan pikiran sehingga Yapen ini sampai kapanpun sampai dengan selesai masa Covid ini kita tetap di dalam zona aman ” harap Dandim Leon Pangaribuan.