Pasific Pos.com
Kota Jayapura

25 Pasien Positif Corona Dinyatakan Sembuh Dan Boleh Pulang

Pasien Positif Corona jayapura

Jayapura, – Sebanyak 25 pasien positif Corona asal kota Jayapura dinyatakan sembuh dan diperbolehkan pulang.

Kepala dinas kesehatan kota Jayapura, dr. Ni Nyoman Sri Antari mengatakan 25 pasien positif corona yang dipulangkan tersebut telah menjalani perawatan di hotel Sahid Entrop telah dua kali menjalani tes PCR dengan hasil negatif.

“Mekanismenya memang begitu.., harus dua kali test PCR dengan hasil Negatif baru bisa kita pulangkan, dan kami pastikan mereka yang kita pulangkan ini sudah bersih dari covid-19,” ujar dokter Nyoman, Sabtu (13/06).

Sebelumnya pada tanggal 10 Juni lalu sebanyak 27 pasien positif Corona juga dinyatakan sembuh dan diperbolehkan pulang. Maka total kasus sembuh pasien positif corona di kota Jayapura sebanyak 119 kasus.

“Angka kesembuhan kita dalam empat hari ini naik, bahkan lebih banyak dari angka penambahan kasus kita, ini artinya grafik penambahan kasus harian kita sudah mulai turun, “ ujarnya.

Diakui dokter Nyoman bila saat ini pihaknya masih terus menghitung tingkat reproduksi dan penyebaran virus corona di Jayapura. Bila dalam pekan ini angka penambahan kasus harian dengan tingkat kesembuhan bisa berimbang, maka dipastikan Ro dan Rt kota Jayapura akan turun.

“ Pekan lalu Ro/Rt kita 0,7 nah.., pekan depan harus kita keluarkan lagi angka baru, kalau grafik penambahan kasus nya lebih kecil dari tingkat kesembuhan maka Ro/Rt kita bisa turun, “ ujarnya.

Wakil Ketua Umum SOKSI dan Pemuda Pancasila ini menambahkan, dari berbagai aksi kekerasan dan kerusuhan yang terjadi di Papua, pihak yang paling menderita adalah rakyat. Korban materi dan terutama korban jiwa, jangan dilihat dari aspek kuantitas, karena setiap nyawa adalah bagian tak terpisahkan dari jiwa bangsa Indonesia.

“Kehadiran MPR FOR PAPUA diharapkan menjadi generator membangun dialog yang lebih produktif dalam penyelesaian berbagai persoalan di tanah Papua. Sehingga bumi Cenderawasih dengan kekayaan alam dan keragaman budaya ibarat permata khatulistiwa, dapat terus menjadi bagian dari keindahan Indonesia. Indonesia tanpa Papua bukanlah Indonesia. Menjaga kedamaian Papua adalah bagian tak terpisahkan dari upaya mensejahterakan rakyatnya. Indonesia tanpa Papua, bukanlah Indonesia,” pungkas Bamsoet.

Artikel Terkait

Antusias Masyarakat Papua Ikut Vaksinasi Covid-19 Masih Tinggi

Bams

Kasus COVID-19 Mulai Naik Lagi, Papua Kembali Terapkan Pembelajaran Daring?

Bams

Tren Kasus Covid-19 Papua Menurun, Belum Ditemukan Kasus Omicron

Bams

Kadin Serahkan Satu Set Generator Oksigen ke RSUD Wamena

Bams

Satgas Covid-19 Perketat Pintu Masuk ke Papua

Bams

Pemprov Papua Tunggu Keputusan Pemerintah Pusat Soal PPKM Mikro

Bams

Panglima TNI Berikan Bantuan Tabung Oksigen dan Ribuan Alkes Pada Masyarakat Papua

Jems

Pekan Vaksinasi Covid-19 Menuju PON XX Papua

Bams

RSUD Jayapura Produksi Oksigen Medis

Bams

Leave a Comment