Pasific Pos.com
Papua Selatan

Keceriaan Anak-Anak Bermain Voli Bersama Satgas TMMD

TMMD ke-107 Kodim 1707 Merauke
Personil saat bermain volly bersama anak-anak (foto:ist)

MERAUKE,ARAFURA,-Personil Satgas TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-107 Kodim 1707/Merauke Serda Heni Sugianto dan Kopda Mardin memberikan pelatihan permainan bola volly kepada anak-anak Kampung Epem Distrik Citak Mitak Kabupaten Mappi Sabtu lalu. Pelatihan tersebut meliputi tata cara pasing yang benar dengan tujuan agar mereka bisa bermain bola volly sesuai dengan aturan permainan.

Serda Heni Sugianto mengatakan, pelatihan permainan bola volly tersebut diikuti dengan sangat antusias oleh anak-anak Kampung Epem, hal tersebut menandakan bahwa mereka sangat penang dengan permainan bola volly. ”Pelatihan yang kami ajarkan antara lain mengenai genggaman tangan yang betul serta cara melaksanakan pasing bawah dengan dengan baik dan benar,” ucap Serda Heni.

Selain untuk mengajari anak-anak agar bisa bermain bola volly, kegiatan seperti ini juga untuk memberikan hiburan serta menjalin tali silaturahmi sehingga mereka bisa tersenyum dan lebih akrab lagi dengan personil Satgas TMMD.

Serda Heni Sugianto menambahkan, pelatihan volly tersebut merupakan salah satu kegiatan non fisik pelaksanaan TMMD ke-107 Kodim 1707/Merauke di Kampung Epem. Kegiatan seperti ini juga merupakan arahan dari Dandim 1707/Merauke Letkol Inf Eka Ganta Chandra, S.I.P selaku Dansatgas TMMD ke-107 Kodim 1707/Merauke bahwa personil Satgas TMMD selain membangun 20 unit rumah juga harus bisa menunjukkan nilai-nilai positif kepada seluruh lapisan masyarakat setempat.

Artikel Terkait

Danrem: TMMD, Program Lintas Sektoral Secara Terpadu

Arafura News

Sambut HUT Kodam, Kodim Bagi-Bagi Sembako

Arafura News

Dandim 1708/BN Jalin Silaturahmi di Lokasi TMMD Dengan Para Mananwir

Bams

Pasca Penangkapan Terduga Teroris

Arafura News

Dandim: Persiapan Ditargetkan Rampung Agustus

Arafura News

Giliran Kodim Digandeng BRI

Admin

Meriahkan Penutupan TMMD, Warga Antusias Ikut Membantu

Arafura News

Peringati Isra Mi’raj, Kodim Tetap Terapkan Prokes

Arafura News

Pasca Pelantikan Diharap Terjalin Sinergitas

Arafura News

Leave a Comment