MERAUKE,ARAFURA,- Kapolsek Onggaya, Ipda Elvis Palpiayali,S.Sos melaksanakan safari rohani di Gereja Eben Hazer Desa Tomer Distrik Nokenjerai didampingi Babinkamtibmas Aiptu Joni Tuwing, Minggu (23/2) guna memberikan pesan dan himbauan kamtibmas agar jemaat selalu menjaga kerukunan sesama umat beragama.
Safari rohani itu di gelar setiap Minggu dan akan dilakukan di seluruh gereja yang di Distrik Naukenjerai.
“Selain menjaga kerukunan, kami menghimbau antar umat beragama juga harus saling menghargai dan jangan mudah percaya dengan berita-berita yang belum tentu kebenarannya,”ungkap Ipda Elvis.
Ditambahkan, apabila menjumpai, menemukan hal-hal atau barang yang mencurigakan agar segera menghubungi kantor polisi terdekat.
Menurutnya, wilayah Distrik Naukenjerai sangat luas, untuk itu pihaknya meminta bantuan masyarakat untuk sama-sama menjaga keamanan. Jadi apabila menemukan hal-hal yang mencurigakan maka segera dilaporkan ke Polsek atau ke Bhabinkamtibmas yang ada di masing-masing kampung.