Pasific Pos.com
Headline

PB PON Buka Pendaftaran Atlet PON 2020

Yunus Wonda

JAYAPURA – Panitia Besar Pekan Olahraga Nasional (PB PON) Papua telah membuka pendaftaran bagi atlet dan ofisial untuk ikut PON XX tahun 2020.

Pendaftaran dibuka pada tanggal 20 Februari hingga dengan 19 April 2020 mendatang.

Jadi, pendaftaran akan dibuka mulai besok (Kamis-red) Pendaftaran akan ditutup pada 12 April 2020,” kata Yunus Wonda kepada pers di Jayapura, Selasa (18/2).

Yunus mengatakan, PB PON telah melakukan shering meeting penetapan kebutuhan anggaran bersama instansi terkait. Hal itu di lakukan dalam rangka suksesnya PON XX di Papua.

” Hari ini kita akan tetapkan, misalkan venue cabor, akomodasinya, konsumsi dan lain sebagainya, jika sudah selesai itu tandanya semua sudah klir dan kalaupun ada kekurangan itu akan di lakukan sambil proses berjalan,” ujarnya.

Yunus mengharapkan dukungan dari masyarakat untuk penyelenggaraan event empat tahunan ini.

” Sebagai tuan rumah kita siap sehingga masyarakat Papua jangan kita merasa ragu bahwa apa PON itu jadi atau tidak,” bebernya.

Lanjutnya, PB PON dalam waktu dekat akan melakukan konsolidasi secara keseluruhan dengan tokoh masyarakat, tokoh adat, tokoh pemuda dengan seluruh muspida kabupaten dan kota pada tempat penyelenggara PON.

Sementara mengenai akomodasi, PB PON memastikan sudah tidak ada masalah, artinya sudah bisa melaksanakan PON tinggal bagaimana melengkapi sarana-sarana yang sudah ada

“misalnya di asrama kita ambil siapkan peralatannya, mengapa harus kita buat begitu agar setelah selesai PON sarana itu bisa dapat di pergunakan lagi, dan ini akan berlaku untuk semua tempat penyelenggara baik di Jayapura, Timika Merauke juga Kabupaten Jayapura,” jelasnya

Begitu juga dengan konsumsinya agar masyarakat Papua dapat menyiapkan makanan lokal mulai dari sekarang karena tentu panitia akan mengupayakan mengambil konsumsi dari Papua,

“masyarakat harus menanam mulai sekarang karena sebagaian besar konsumsinya kita ambil makanan lokal dan jangan kita menunggu sampai kita ambil dari luar papua karena semua potensi ada di kita,” pungkasnya.

Artikel Terkait

PB PON Papua Akui Masih Ada Hutang Pada Pihak Ketiga, Ini Penjelasan Yunus Wonda

Tiara

Akhirnya, Bonus Atlet PON Papua dari Freeport Cair Rp 4, 9 Miliar

Bams

Anggaran PON Tahap Pertama Dari Pusat Cair

Bams

Ketua Harian PB PON Papua Kunjungi Merauke

Bams

Official Theme Song PON XX Papua 2021 Dirilis

Bams

Gubernur Enembe Tinjau Venue Rugby

Bams

Inilah Beberapa Hal yang Menjadi Atensi PB PON Papua

Bams

Sub PB PON Kabupaten Jayapura Temui KONI Pusat, Ini Sejumlah Hal yang Dibahas

Jems

Begini Progress Program Kerja Bidang I PB PON Papua

Bams

Leave a Comment