Manokwari – Untuk memastikan keandalan pelayanan publik tetap aman, PLN Unit Pelaksana Pelayanan Pelanggan (UP3) Manokwari melakukan vaksinasi Covid-19 terhadap 247 orang. Vaksinasi tersebut terbagi atas 79 pegawai dan 168 Tenaga Ahli Daya.
Manager PLN UP3 Manokwari Roberth Rumsaur mengatakan vaksinasi dilakukan dengan bekerjasama Dinas Kesehatan Kabupaten Manokwari. Sesuai aturan pemerintah, kata Roberth, vaksinasi dilakukan dalam upaya pencegahan Covid-19.
“Tentunya kami turut mendukung program ini dalam rangka mencegah penyebaran virus Covid-19, khususnya di lingkungan kantor PLN se Kabupaten Manokwari bukan hanya di UP3 tetapi di UIP, ULP, PLTD, UP2K bahkan anak perusahaan dan tenaga alih daya yang ada di wilayah manokwari,” kata Roberth usai mengikuti vaksinasi di Kantor Karantina Kesehatan Pelabuhan Manokwari, Kamis (29/4/2021).
Vaksinasi di lingkungan PLN ini akan dilaksanakan dua tahap. Pelaksanaan vaksinasi pertama selama dua hari yakni 28 dan 29 April 2021. Kemudian Peserta yang telah divaksin akan menjalani vaksinasi tahap kedua setelah 14 hari kedepan.
“Kegiatan vaksinasi ini kami laksanakan sekaligus untuk melindungi karyawan agar tidak terpapar virus yang cukup mengkhawatirkan kita semua,” ucap Roberth.
Dia mengimbau kepada seluruh pegawai dan Tenaga Ahli Daya di wilayah kerja PLN UP3 Manokwari untuk turut berpartisipasi dan bersedia untuk divaksin. Apalagi, kata Roberth, vaksin jenis Sinovac sudah teruji aman dalam menekan penyebaran virus Corona.
“Baik pegawai maupun TAD dapat memberikan pelayanan publik terbaik dalam mengamankan pasokan listrik. Meskipun telah menjalani vaksinasi, PLN memastikan tetap menjalankan protokol Covid-19 seperti memakai masker, mencuci tangan, juga menjaga jarak dan menghindari kerumunan,” ujar Roberth.
Ketua Tim Pelaksana Vaksinator KKP Manokwari Trianta Wati mengapresiasi PLN Manokwari yang telah menjalani vaksinasi selama dua hari dan berjalan dengan baik dan lancar. (red)