MERAUKE – Dukungan terhadap pembentukan Provinsi Papua Selatan (PPS) terus digaungkan dari berbagai pihak yang menunjukkan betapa masyarakat sangat merindukan hadirnya sebuah provinsi baru di kawasan selatan Papua.
Salah satu pihak yang turut mendukung adalah Generasi Muda Papua Selatan yang mengikrarkan dukungan mereka dalam sebuah pernyataan sikap yang telah dibacakan oleh Dominikus Buliba Gebze selaku Ketua Ikatan Cendekiawan Awam Katolik Papua di Rumah Kopi D’Waroeng, Jumat (17/6).
Adapun isi dari pernyataan sikap tersebut antara lain penegasan tentang Generasi Muda Papua Selatan yang mendukung keberlanjutan otonomi khusus di tanah Papua, mendukung pembentukan Daerah Otonom Baru (DOB) khususnya Provinsi Papua Selatan dan mendukung rekonsiliasi menuju Papua aman, damai dan sejahtera.
Dalam kesempatan itu Dominikus Buliba Gebze mengemukakan bahwa pertemuan yang dilaksanakan siang itu sangat penting, karena selain mendengarkan aspirasi dari seluruh perwakilan juga menjadi bukti adanya komitmen yang kuat untuk mewujudkan sebuah provinsi yang sudah 20 tahun diperjuangkan.
Berbagai upaya sudah dilakukan selama kurun waktu tersebut, bahkan tidak hanya tenaga dan pikiran, tetapi juga materi sudah banyak terkuras demi perjuangan ini. “Ada sebuah alur yang sudah 20 tahun kita perjuangkan dan diharapkan mendapatkan jawaban dari pemerintah pusat. Oleh sebab itu kita hadir di sini untuk mendukung proses yang sedang berlangsung terutama untuk 3 bulan ke depan sehingga kitong punya rumah baru itu bisa terwujud,”terang Dominikus.
Salah satu pemuda Papua Selatan, Kasimirus Were mendukung penuh komitmen tersebut bahkan ia meminta kebijakan dari pemerintah pusat untuk segera memfasilitasi dan memberikan hak untuk pembentukan Provinsi Papua Selatan.
“Kami minta jangan terlalu lama memberikan hak kita karena sudah menjadi keinginan pemuda, tokoh adat, tokoh masyarakat adat selatan Papua, tokoh agama dan unsur pemerintahan di Kabupaten Merauke,”tegasnya.
Sementara itu Ketua Garudamas Papua Selatan, Saleh Sangaji menyampaikan bahwa pernyataan sikap yang dibacakan disaksikan langsung perwakilan dari para pemuda Papua Selatan yang memiliki pemikiran positif dan secara objektif melihat diri sendiri, keluarga dan daerahnya untuk membangun prospek yang lebih baik ke depan.
“Mereka ini bukan orang baru di bidangnya, mereka sudah lama berjuang. Secara konsepsi kita semua sama untuk fokus pada pembentukan Provinsi Papua Selatan dan prospeknya ke depan, termasuk DOB.
Agenda kita dalam pertemuan ini bersama para senior adalah untuk memantapkan komitmen dalam rangka mendukung DOB dari kalangan generasi muda khususnya di kawasan selatan,”jelas Saleh. Menurutnya, perwakilan yang hadir adalah representative pemuda Papua Selatan yang memiliki keinginan dan pemikiran positif untuk menyongsong kehadiran Provinsi Papua Selatan.**